Kapolda Sumut Nyatakan Komitmen Perangi Narkoba Wujudkan Sumatera Utara Maju
KOTA MEDAN, SINURBERITA.COM
Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Sumatera Utara (Sumut), Irjen Pol Whisnu Hermawan Februanto, menyatakan komitmennya dalam memberantas peredaran narkoba di seluruh wilayah Provinsi Sumatera Utara (Sumut).
“Saya tegaskan kepada seluruh personel jajaran Polda Sumut untuk memerangi peredaran narkoba karena menjadi musuh bersama,” tegasnya, Jumat (9/8).
Whisnu mengatakan, Polda Sumut beserta jajaran terus melakukan upaya pemberantas peredaran narkoba serta penindakan terhadap para pelaku jaringan narkoba di Sumatera Utara.
Baca juga : Lapor Pak Kapolri; “Tolong Selamatkan Generasi Kami, Tangkap Bandar Narkoba Bangsal”
“Dengan gencarnya penindakan terhadap para pelaku jaringan narkoba diharapkan Sumatera Utara menjadi provinsi maju di Indonesia bebas narkoba,” katanya.
Mantan Dirtipideksus Bareskrim Polri ini menuturkan peredaran narkoba menjadi salah satu faktor utama penyebab terjadinya aksi kejahatan di Sumatera Utara. Dimana rata-rata para pelaku kejahatan terbukti mengonsumsi narkoba saat beraksi.
Baca juga : Judi Tebak Angka Marak di Sibuluan, Polres Tapteng Terkesan Tutup Mata
“Maka dari itu penindakan narkoba harus digencarkan. Saya juga mengingatkan kepada seluruh personel untuk tidak membekingi narkoba, apabila terbukti akan ditindak tegas,” pungkasnya. (*Ery/HMS)
- Subsatgas TIK OMP LK-2024 Siapkan dan Cek Perangkat Secara Rutin di Mapolda Riau
- Lasarus: Kader PDIP yang Main Mata ke Calon Lain akan Disanksi PAW
- Sungai Barito Tercemar Akibat Tumpahan Batu Bara PT. Padaidi
- DPP-SPKN Soroti Penjualan Buku LKS dan Pengadaan Baju Seragam Sekolah di Pekanbaru
- Satgas Dokkes Polda Riau Lakukan Patroli dan Pelayanan Kesehatan Terhadap Personil