SINURBERITA.COM | PERAWANG –
Penjabat (Pj) Gubernur Riau Rahman Hadi melakukan kunjungan kerja sekaligus silaturahmi ke PT Indah Kiat Pulp & Paper (IKPP) di Perawang, Kabupaten Siak pada Kamis (21/11/2024). Dalam kunjungan tersebut, Pj Gubernur didampingi oleh Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans) Provinsi Riau, Boby Rachmat.
Kunjungan ini merupakan bagian dari upaya Pemerintah Provinsi Riau untuk menjalin komunikasi yang lebih erat dengan sektor industri, khususnya perusahaan-perusahaan besar yang beroperasi di Riau.
Baca juga: Disnakertrans Riau Gelar Rakortek Penyusunan Rencana Tenaga Kerja Daerah 2024
Selama kunjungan, manajemen PT IKPP memaparkan perkembangan terkini perusahaan, termasuk program-program pemberdayaan masyarakat dan penyerapan tenaga kerja lokal yang telah dilakukan. Disnakertrans Provinsi Riau juga akan terus berkoordinasi dengan PT IKPP untuk memastikan program-program ketenagakerjaan berjalan dengan baik.
Dalam agenda kunjungan tersebut, Pj Gubernur beserta rombongan melakukan peninjauan fasilitas produksi dan area operasional perusahaan. Turut dibahas pula rencana pengembangan PT IKPP ke depan dengan memperhatikan keseimbangan antara pertumbuhan industri, kelestarian lingkungan, serta kesejahteraan masyarakat sekitar. (*J2R)