SINURBERITA

Menyuarakan Kepentingan Rakyat

KESEHATAN NUSANTARA

Kadinkes Cimahi : 150 ASN Ikuti Tes Kebugaran Jasmani

Mulyati, Kadinkes Kota Cimahi

KOTA CIMAHI, SINURBERITA.COM

Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Cimahi, Mulyati mengatakan sebanyak 150 orang Aparatur Sipil Negara (ASN) Kota Cimahi mengikuti tes kebugaran jasmani yang berlangsung di halaman Gedung Cimahi Technopark Jalan Baros, Kelurahan Utama, Kecamatan Cimahi Selatan, Jumat (8/12/2023).

“Kegiatan ini dilakukan dalam rangka pengukuran kebugaran jasmani untuk melihat sejauh mana kondisi kebugaran ASN yang bekerja dilingkungan Pemkot Cimahi”, ujar Kepala Dinas Kesehatan Kota Cimahi Mulyati.

Lebih lanjut dikatakan Mulyati, hari ini baru diikuti sebanyak 150 pegawai dari Dinas Kesehatan, Dinas Perhubungan, dan Kamdal. Pegawai Damkar dan BPBD dijadwalkan ikut juga, tapi karena bentrok dengan kegiatan gelar pasukan apel siaga bencana, sehingga akan diatur ulang.

Sebelum dilakukan tes, para peserta menjalani skrining kesehatan seperti pemeriksaan tensi darah, berat badan, tinggi badan, serta riwayat penyakit. Mereka menjalani 2 metode pengukuran berdasarkan hasil skrining. Ada metode Rockport ada juga metode 6 minute walking test (6MWT) untuk yang berisiko tinggi atau usia jelang lansia.

Mulyati mengatakan, “Hasil akhir tes yang didapat menunjukkan tingkat kebugaran masing-masing ASN. Nanti kita beri program latihan fisik untuk kebugaran jantung dan paru-paru dengan memperhatikan frekuensi, intensitas, lama waktu, dan jenis latihan olah raga”, sebut Mulyati.

Sebelumnya, Pemkot Cimahi turut memfasilitasi pemeriksaan kesehatan ASN. Terutama untuk mendeteksi penyakit tidak menular (PTM), riwayat penyakit keluarga dan penyakit yang diderita. Jenis PTM yang perlu diwaspadai mulai mulai dari penyakit hipertensi, diabetes melitus, kolestrol dan lainnya.

“Pemeriksaan kesehatan diperlukan untuk memastikan kondisi kesehatan ASN agar dapat menunjang kinerja pelayanan masyarakat. Terutama agar senantiasa menerapkan perilkau hidup bersih dan sehat dengan rutin, olah raga, makan sehat, istirahat cukup”, tutur Mulyati.  (*Fadjar)

LEAVE A RESPONSE

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *